Kick Off Meeting Terkait Peninjauan Fisik Atas Barang Milik Daerah Yang Akan Di Optimalisasi UPMA


 300 views  oleh ADITYA CHANDRA AGUSTA, 25 Feb 2022 | 16:06:05
Image

(BPAD, Jakarta) Kepala Unit Pengelola Manajemen Aset (UPMA) mengundang Suku Badan Pengolaan Aset Daerah (Suban PAD) Kota/Kabupaten  se Provinsi DKI Jakarta terkait peninjauan fisik atas BMD yang akan dioptimalisasi oleh UPMA, Jumat (25/2).

Undangan pemanggilan Suban PAD terkait peninjauan fisik lapangan yang akan dilakukan atas permohonan pengajuan baru yang masuk kepada BPAD terkait optimalisasi barang milik daerah (BMD). "Kami mohon suban-suban dapat meninjau secara langsung ke lapangan atas permohonan baru yang diajukan pemohon terkait dengan optimalisasi pemanfaatan BMD". Ujar Riswan Sentosa saat jalannya kick off meeting berlangsung.

Selain itu Riswan juga menambahkan sebanyak 31 permohonan pengajuan baru yang masuk kepada BPAD tersebar di 5 Kota Administrasi serta 1 Kabupaten Kepulauan Seribu untuk dapat dilakukan peninjauan berdasarkan berita acara untuk kemudian disampaikan hasil tinjauannya pada hari Jumat, Pekan depan, tambah nya.

Sebagai informasi ke-31 permohonan pengajuan baru yang nantinya akan dimanfaatkan meliputi daerah sebagai berikut; Jakarta Pusat 4 permohonan, Jakarta Barat 9 permohonan, Jakarta Utara 2 permohonan, Jakarta Selatan 3 permohonan, Jakarta Timur 2 permohonan, dan Kepulauan Seribu 4 permohonan. "Saya juga berharap suku badan dapat menginventarisir juga aset-aset potensial yang dapat dikerjasamakan sehingga dapat meningkatkan potensi penerimaan PAD Pemerintah Provinsi DKI Jakarta". Tutup Riswan.

 

(adt)